Pengumuman My Dress Up Darling S2 beberapa waktu lalu tentu membuat penggemarnya bersemangat. Kisah cinta antara Gojo dan Marin yang cosplay-related bisa kembali kalian nikmati. Untuk tahu bagaimana informasi lengkap dan paling baru mengenai anime ini, berikut adalah rinciannya.
Dari pemberitahuan yang akun Twitter resminya sampaikan, musim kedua akan langsung melanjutkan cerita berdasarkan ending musim pertama. Teaser yang dibagikan memperlihatkan beberapa scene ikonik dari musim pertama, bisa kalian langsung lewat tweet tersebut.
Meski sudah mendapatkan pemberitahuan mengenai musim kedua, namun belum ada informasi mengenai formatnya. Ada yang beranggapan bahwa season dua kali ini akan berbentuk anime 1 core dengan 12 episode, namun juga memungkinkan untuk tayang dalam format movie anime.
Sudah dalam Proses Produksi
Anime My Dress Up Darling sudah dalam masa produksi ketika pengumumannya rilis pada 17 September lalu. Untuk membuatnya lebih semarak, sang creator dari seri ini, Shinichi Fukuda, membuat ilustrasi spesial berisi Marin dan Gojo dengan merch Shizuku-tan.
Dari prediksi penggemar, kemungkinan musim keduanya tak akan tayang dalam waktu dekat. Menilik dari tweet sang produser, Shouta Umehara, kesempatan dan peluang seri ini tayang di tahun 2023 cukup kecil. Ia mengatakan, jika proses produksinya mulai sekarang, maka kemungkinan My Dress Up Darling S2 akan tayang pada awal 2024 atau paling cepat masuk slot musim gugur 2023.
Hadirkan Karakter Baru
Untuk musim pertamanya, anime ini mengadaptasi chapter 1 – 39 manga. Saat ini sudah ada 82 chapter manga berjalan, sehingga studio pembuat animenya punya sektar 43 chapter yang bisa dibuat menjadi anime musim kedua. Secara keseluruhan ada 9 volume manga yang sudah rilis.
Plot line cerita masih berpusat pada kehidupan Gojo dan Marin, yang berhubungan makin dekat. Sebelumnya Gojo memang menjadi semacam penjahit pribadi untuk Marin dan membantunya menyiapkan pernak pernik cosplay.
Kalau kalian lupa, di akhir musim pertama Marin sudah mengungkapkan perasaannya pada Gojo ketika hendak tidur. Fans yang geregetan tentu ingin segera tahu bagaimana perkembangan kisah romansa keduanya.
Season dua, jika menilik dari source manga, akan berfokus pada aktifitas cosplay yang dilakukan Marin. Keduanya juga akan bertemu kawan-kawan cosplay lain seperti Amane dan Akira. Amane merupakan cosplayer yang melakukan cross dressing. Pertemuan Marin dengan Amane membuat Gojo kesusahan karena harus membuat kostum yang kompleks untuknya.
Sedangkan Akira adalah cosplayer yang semua Marin kira pria, namun ternyata seorang gadis di awal umur 20-an. Hal kurang menyenangkan sepertinya akan terjadi, dengan indikasi bahwa Gojo pernah bertemu dengannya. Sedangkan Akira sendiri tak segan memperlihatkan ketidak sukaannya pada Marin.
Overview My Dress Up Darling S2
Dengan kesuksesan musim pertamanya, tak heran seri anime ini akan mendapatkan musim kedua. Apalagi source dari manga juga mencukupi untuk membuat musim baru, baik anime maupun film-anime. Teknis produksinya memang belum terungkap, namun penggemar sudah antusias untuk menyambutnya.
Terkait informasi lanjutan mengenai staf produksi dan seiyuu, seri ini belum mengumumkan secara detail. Namun menilik bagaimana kebiasaan sekuel anime, ada kemungkinan besar cast dan staf produksi kembali untuk melanjutkannya.
Menarik bagaimana My Dress Up Darling S2 akan menjadi seri yang populer berkat eksekusi dan adaptasi anime yang baik. Untuk kalian yang tertarik dengan serinya, bisa menonton musim pertama terlebih dahulu atau membaca manganya yang masih ongoing.