Chainsaw Man 103 akhirnya rilis dan membawa kembali sang main chara sebelumnya, Denji. Banyak penggemar merasa senang, beberapa dari mereka bahkan mengatakan rindu dengan tingkah lucu Genji yang absen di opening Chainsaw Man part dua.
Dengan hadirnya Denji, kemungkinan Asa Mitaka menjadi main karakter bisa lebih kecil. Untuk kalian yang belum membaca manganya dan butuh summary lengkap, penjelasan berikut ini akan membantu kalian.
Interview untuk Chainsaw Man
Chapter ini mulai dengan pendapat masyarakat lokal terkait Chainsaw Man. Terlihat dua orang menggunakan topeng dan baju Chainsaw Man, ada juga spanduk dengan tulisan “Chaisaw Man adalah manusia pemakan Devil”, yang memperlihatkan bahwa Chainsaw Man sudah jadi semacam pahlawan.
Panel kemudian berpindah ke interview jalanan, dimana seorang pria menyatakan bahwa ia menyukai Chainsaw Man, sayangnya Devil tersebut mungkin terlalu kasar buat anak-anak. Seorang pria yang lain mengatakan bahwa ia tak menerimanya, memberi kesan tetap ada orang yang membenci Chainsaw Devill.
Berlanjut ke gadis sekolah, yang menyatakan seluruh temannya menyukai Chainsaw Man. Beberapa panel kemudian memperlihatkan pendapat masyarakat mengenai Chainsaw Man, ternyata mayoritas memang menyukai Chainsaw Man.
Scene kemudian beralih ke Denji, yang juga termasuk dalam interview jalanan tersebut. Sebagai sang Chainsaw Man sendiri, ia mengatakan bahwa ia menyukainya. Denji menambahkan, ia tak tahu apakah Chainsaw Man punya sifat baik, ucapannya terpotong oleh pihak interview karena ia terlalu lama berbicara.
Teman Lama Denji
Selain Denji, ternyata ada karakter lama yang juga muncul di chapter ini, yakni Hirofumi Yoshida. Yoshida menyapa Denji, namun Denji tak mengingatnya sama sekali, padahal keduanya sudah bertemu di International Assasins arc.
Yoshida yang ingin berbincang, mengatakan sebaiknya mereka duduk di kafe terdekat. Denji mengaku tak punya uang, yang akhirnya membuat Yoshida menawarkan traktiran padanya. Di Chainsaw Man 103 selanjutnya, kalian bisa melihat keduanya makan bersama.
Setelah makan, Denji berkata apa Yoshida menguntitnya, sebab ia menggunakan seragam yang sama seperti Denji. Yoshida pun menjawab bahwa ia sekarang ada di organisasi yang harus menjaga Denji, organisasi tersebut akan mengusahakan Denji hidup dengan normal.
Tak hanya itu, Yoshida juga menambahkan agar Denji tetap menjaga identitasnya sebagai Chainsaw Man. Sebab Denji tak akan lagi mendapatkan kebebasan seperti ini jika identitasnya diketahui oleh publik. Denji hanya mendengarnya setengah hati karena ia sibuk makan kue yang baru datang.
Yoshida yang ingin mengenal Denji lebih dalam, bertanya mengapa Denji mau menjadi Chainsaw Man dan melawan Devil. Apalagi Deni juga tak mendapat bayaran dari aksi yang ia lakukan. Denji pun menjawabnya, ia memang ingin dikenal sebagai Chainsaw Man, dan memang begitulah cara ia bertarung.
Chainsaw Man akan Rilis 2 Minggu Sekali
Chapter 103 memberikan eksplor yang pas untuk karakter Denji dan apa motifnya menjadi Chainsaw Man. Bagi yang tak membaca manga bagian pertamanya, informasi ini cukup penting karena Denji tak mendapat porsi pengenalan dan scene di bagian kedua manga ini.
Chapter kali ini juga tak ada porsi aksinya, yang mana cukup maklum karena fokus cerita ada di Denji. Dari percakapan antara Yoshida dan Denji, terlihat bahwa keduanya sudah tak lagi berada di satu organisasi lagi dan tak bekerja sama.
Menarik bagaimana kisah Chainsaw Man 103 berjalan. Meski tak ada pengumuman dalam manganya, namun terlihat bahwa seri ini mulai sekarang akan rilis 2 mingguan sekali.