5 Anime Mirip Hyouka untuk Penyuka School-Mystery

5 Anime Mirip Hyouka untuk Penyuka School-Mystery

Mencari anime mirip Hyouka sebenarnya susah-susah gampang. Hyouka sendiri merupakan anime populer buatan Kyoto Animation. Serinya mengisahkan Oreki Houtaro, murid tahun pertama di SMA Kamiyama. Oreki merupakan karakter unik karena punya keinginan untuk menghemat energi seirit mungkin.

Namun hidupnya berubah ketika ia masuk ke Kotenbu Club atau Klub Literatur Klasik atas permintaan kakaknya. Bertemu dengan Chitanda Eru, seorang gadis yang penuh rasa penasaran, dan dua teman masa SMP-nya, Ibara Mayaka dan Fukube Satoshi, Oreki punya tugas baru untuk memecahkan berbagai misteri.

Anime ini menuai banyak pujian karena punya plot sederhana namun memikat. Belum lagi aspek visualnya yang tak main-main, membuatnya jadi anime terbaik di masanya. Untuk kalian yang suka dengan Hyouka, simak anime yang punya kemiripan dengan seri school-mystery ini.

The Melancholy of Suzumiya Haruhi

anime mirip hyouka

Seri ini mengisahkan Kyon, yang sifatnya sebelas – dua belas dengan Houtaru. Kyon juga diminta bergabung dengan klub aneh untuk menyelidiki fenomena supranatural dan berbagai misteri oleh Suzumiya Haruhi.

Haruhi menamai klub tersebut sebagai SOS Brigade, yang kemudian membernya bertambah lagi 3 orang; Yuki Nagato, Asahina Mikuru, dan Koizumi Itsuki. Seri ini punya kemiripan sama-sama dibuat oleh Kyoto Animation, ditambah plot yang mirip-mirip.

Gosick

blank

Satu lagi anime misteri dengan background sekolah yang bisa kalian tonton, judulnya Gosick. Anime ini merupakan adaptasi dari light novel buatan Kazuki Sakuraba dan punya setting abad pertengahan di Eropa. Secara tema, Gosick memang lebih serius kalau kalian bandingkan dengan Hyouka.

Gosick mengisahkan pertemanan antara Kazuya Kujo, murid baru pindahan dari Jepang yang punya julukan shinigami, dengan Victorique de Blois, murid perempuan cerdas dengan fisik serupa boneka. Keduanya menyelesaikan berbagai misteri yang juga kental dengan nuansa supranatural.

Kamisama no Memochou

anime mirip hyouka

Lebih terkenal dengan sebutan Heaven’s Memo Pad, seri detektif ini menceritakan seorang murid SMA bernama Narumi Fujishima. Karena suatu kejadian, Narumi bersinggungan dengan Alice, gadis kecil yang punya geng agensi detektif bernama NEET.

Meski tampangnya serupa anak-anak, Alice sebenarnya pribadi yang cerdas. Ia bisa menyelesaikan berbagai misteri hanya dengan duduk manis di kamarnya. Kamisama no Memochou punya tema dan plot yang lebih serius serta realistis, namun esensi pemecahan misterinya serupa dengan Hyouka.

My Teen Romantic Comedy SNAFU

blank

Anime ini mendapatkan label sebagai anime mirip Hyouka karena bersetting di sekolah dengan tokoh utama yang sifatnya mirip Houtaro. Hachiman, murid tahun kedua di SMA, harus masuk ke klub khusus untuk membantu masalah teman-temannya.

Bersama dengan Yukinoshita Yukino, gadis cantik yang punya sifat anti sosial dan Yuigahama Yui, yang diam-diam menyimpan rasa suka dengan Hachiman, ketiganya mengelola klub tersebut. Kemiripan anime ini dengan Hyouka ada di feel-nya yang mengisahkan kehidupan klub di SMA.

Bungoku Shoujo

anime mirip hyouka

Seri anime ini juga merupakan adaptasi dari light novel karya Mizuki Nomura. Bungoku Shoujo memang tak memecahkan misteri seperti Hyouka, tapi tokoh utamanya, Konoha Inoue, harus menuliskan sebuah cerita untuk Tohko Amano.

Tohko merupakan karakter yang punya sifat cerita seperti Chitanda Eru, sedangkan Konoha jauh lebih kalem dan pendiam. Kisah keduanya juga menarik untuk kalian ikuti, apalagi yang suka dengan anime bernuansa romantis.

Sekarang kalian tak bingung lagi kan mencari anime mirip Hyouka? Dengan rekomendasi anime ini, kalian akan punya tontonan seru untuk mengisi waktu luang nanti.