Breakdown dan Informasi Lengkap My Hero Academia S6

blank

My Hero Academia S6 memang baru saja mendapatkan perilisan trailer. Fans yang bersemangat berharap adaptasi kali ini mampu memperbaiki kualitas animenya yang turun di musim lalu. Perilisan trailer juga menampilan arc Ward, bagian cerita yang paling dinanti oleh penggemar.

Untuk kalian yang tertinggal informasi, breakdown dan summary lengkap mengenai trailer dan informasi terbaru animenya kali ini bisa kalian simak. Dengan tahu lebih lengkap, kalian bisa mengantisipasi akan jadi seperti apa musim ke-6 seri ini.

Analisis Trailer

My Hero Academia S6

Trailer dari My Hero Academia S6 menampilkan sang villain utama di arc kali ini, Tomura Shigaraki dari Paranormal Liberation Front. Di bagian belakang, kalian bisa melihat kota yang tampak hancur dan terbakar. Deku yang menarasikan cerita kemudian membuat panel bergerak cepat dan memperlihatkan pertarungan antar karakter.

Shot kemudian beralih ke kumpulan Pro-hero dan murid pahlawan yang bergabung dengan jajaran kepolisian. Dari scene ini memperlihatkan bahwa Liberation Front kemungkinan adalah ancaman terbesar yang pernah para polisi dapatkan.

Hawks terlihat mengungkap misi dari Paranormal Liberation Front, yakni menghancurkan sistem sosial yang ada dengan melenyapkan para pahlawan. Endeavor kemudian berkata pada Hawks, bahwa ia sudah mempersiapkan diri untuk ‘mereka’. ‘Mereka’ ini kemungkinan besar adalah Deku, Bakogou dan Todoroki.

Trailer tersebut berlanjut dengan melompat ke scene ketika Deku hendak melakukan penyelamatan warga, sembari mengingatkan dirinya untuk tak membangunkan Shigaraki. Trailer tersebut juga memperlihatkan Tsuyu Asui, Ochaku Uraraka, Shoto Todoroki, serta Katsuki Bakugou. Dari scene tersebut, bisa diambil kesimpulan bahwa para karakter ini akan mengambil peran yang besar dalam musim keenam.

Shigaraki sendiri terlihat berada di sebuah mesin yang berstatus 70 persen complete. Meski begitu, Doctor Garaki mengatakan bahwa para pahlawan akan jadi alarm untuk membangunkan Shigaraki. Ada pula scene yang memperihatkan visual Deku, Bakugou dan Shigaraki.

Selain Deku, Dabi juga terlihat dalam trailer kali ini, yang bisa jadi karena ia akan dapat screen time besar. Jin juga terlihat, terkenal dengan nama Twice, mengatakan bahwa ia bukan pahlawan yang sebenarnya. Berdasarkan keterangan resmi, musim keenam ini akan menggabungkan sifat sebenarnya dari One For All dan All For One.

Aspek Produksi My Hero Academia S6

blank

Visual dan Gambar

Jika melihat trailer My Hero Academia S6, kualitas gambar dan visualnya cukup stabil. Sepertinya Studio Bones bekerja keras guna menyiapkan tampilan anime yang apik bagi penggemar setia. Kalian bisa melihatnya di desain para villain, yang tampak jauh lebih kuat dibandingkan sebelumnya.

Ekspetasi penggemar untuk musim kali ini cukup tinggi, untunglah aspek produksinya di bagian visual tak terlihat menurun. Malahan menurut fans, kualitasnya jauh lebih baik dari musim kelima sebelumnya.

Op-End Song

Fans akhirnya bisa tahu musik pembuka untuk anime ini, yang menggunakan lagu dari Super Beaver berjudul Hitamuki. Sedangkan untuk lagu penutupnya ada Sketch dari Kiro Akiyama, yang ternyata tak tercantum dalam trailer tersebut.

Lagu buatan Super Beaver juga cukup catchy, cocok untuk membuat suasana anime shonen populer ini jadi lebih hidup. Dari melodinya, sepertinya lagu dari Kiro Akiyama akan memberikan nuansa yang lebih sendu dan mellow.

Terkait dengan tanggal rilisnya, My Hero Academia S6 akan tayang pada Oktober 2022 nanti dengan mengambil slot anime musim gugue. Jadi penggemar tak perlu menunggu terlalu lama lagi untuk melihat petualangan Deku dan kawan-kawan.