Buah iblis dalam seri One Piece memang punya peran besar dalam cerita. Dengan kekuatan besar yang buah iblis miliki, seseorang bisa mendapatkan keuntungan besar jika memanfaatkannya dengan baik. Para karakter yang punya kekuatan buah iblis juga termasuk dalam pribadi yang tak bisa dianggap ramah.
Meski mendapatkan kekuatan yang besar, sebagai gantinya ada dampak buruk yang bisa pengguna dapatkan. Ada yang harus merasakan sakit, merelakan nyawa yang ia miliki, dan masih banyak lagi. Berikut rangkuman 5 buah iblis dengan efek samping paling buruk di seri One Piece.
Ope Ope no Mi
Buah iblis pertama yang punya efek samping buruk adalah Ope Ope no Mi. Siapapun yang memakan buah ini akan mendapatkan keabadian, bahkan mereka yang sudah memakannya bisa melakukan tindakan medis, operasi dan hidup tanpa kematian.
Kekuatan buah ini memang luar biasa, sayangnya mereka yang terlalu sering menggunakan kekuatan buah ini akan berkurang nyawanya. Law sendiri memutuskan untuk melakukan operasi keabadian, dengan melakukan operasi tersebut maka Law harus mengorbankan keabadiannya untuk orang lain.
Yami Yami no Mi
Membahas buah iblis One Piece tak akan lengkap tanpa membahas Yami Yami no Mi. Untuk saat ini buah iblis Yami Yami no Mi berada di tangan Marshall D. Teach alias Blackbeard. Buah tersebut ia dapatkan dengan mencuri dari rekan setimnya, Thatch, yang nantinya akan memberikan kekuatan kegelapan untuk Blackbeard.
Sebagai ganti karena bisa mengendalikan kegelapan, pemilik buah iblis akan merasakan sakit yang luar biasa jika terkena serangan fisik. Ini karena Yami Yami no Mi merupakan buah iblis yang bisa menyerap rasa sakit. Walaupun buah ini tetap bisa menyerap rasa sakit, namun rasa sakit yang diberikan tetap saja bisa membunuh pemiliknya.
Buah Iblis One Piece: Doku Doku no Mi
Doku Doku no Mi merupakan buah iblis yang bisa membuat penggunanya mengeluarkan racun mematikan. Sebagai buah iblis dengan jenis Paramecia, ia bisa memanipulasi dan menciptakan racun. Pemilik buah iblis ini adalah Magellan, yang merupakan kepala penjara dari Impel Down.
Ketika menggunakan buah iblis ini, Magellan biasanya membuat lapisan tebal racun tebal untuk melindungi serangannya. Sebagai ganti dari kekuatan yang ia miliki, Magellan punya masalah pencernaan yang serius. Sejak muncul di awal cerita, Magellan memang terlihat punya gangguan pencernaan yang membuatnya terus menerus sakit.
Hito Hito no Mi
Dalam bahasa Jepang, hito berarti manusia, jadi buah iblis Hito Hito no Mi adalah buah iblis manusia. Maksudnya, siapapun yang memakan buah iblis ini bisa berubah menjadi manusia. Walaupun termasuk buah iblis yang populer, namun masih belum ada penjelasan rinci mengenai buah iblis ini.
Oda sebagai mangaka hanya mengatakan bahwa kelemahan terbesar dari buah iblis tersebut adalah efek sampingnya. Di booklet Road to Laugh Tale, mereka yang memakan buah iblis akan kehilangan kepribadiannya. Hal tersebut bisa terjadi karena Hito Hito no Mi dianggap punya pikiran sendiri.
Buah Iblis One Piece Lain yang Berbahaya
Selain empat buah iblis dengan efek samping terburuk diatas, masih banyak lagi buah iblis yang cukup membuat penggunanya kerepotan. Misalnya Baku Baku no Mi, pemilik buah iblis ini bisa mengunyah dan menelan apapun meski ukurannya lebih besar dari tubuhnya. Sebagai gantinya, pemilik buah iblis ini akan terus melapar. Dengan makin dekatnya One Piece menuju Final Arc, bisa jadi misteri buah iblis lain akan Oda jelaskan.