Bleach merupakan salah satu anime yang tergolong sebagai tiga besar, bersanding dengan Naruto dan Dragon Ball. Memang, serial yang satu ini cukup terkenal di kalangan para penggemar. Kepopuleran Bleach terus bertahan meskipun waktu rilis pertama kalinnya sudah terjadi bertahun-tahun lalu. Sekarang, sudah saatnya bagi pihak produksi untuk mengeluarkan anime Bleach terbaru.
Dari kabar yang telah beredar di berbagai media sosial, Bleach mengalami perkembangan dengan rilisnya arc terbaru yang berjudul Thousand Year Blood. Berita menyebutkan bahwa serial ini akan rilis di musim gugur 2022, tepatnya pada tanggal 10 Oktober. Pada informasi tersebut ada sebuah informasi yang mengatakan bahwa anime ini akan rilis dalam 4 cour dengan total episode 40 hingga 50.
Perjalanan Anime Bleach Terbaru
Awalnya, Bleach adalah serial manga yang jadi salah satu andalan Tite Kubo sebagai karyanya. Manga ini rilis pertama kali pada tahun 2002 dengan cover yang memperihatkan karakter Ichigo Kurosaki. Manga ini mereka terbitkan melalui Shuieisha lewat majalah Weekly Shonen Jump. Dengan mengusung genre petualangan dan supranatural, anime Bleach terbaru bisa mendapatkan banyak perhatian dari masyarakat Jepang maupun mancanegara.
Keberhasilan ini dapat author buktikan dengan sejumlah penghargaan yang ia raih dari hasil manga Bleach. Contohnya adalah penghargaan manga Shogakukan kategori Shonen yang ia dapatkan di tahun 2005. Penghargaan ini menjadikannya Bleach sebagai manga dengan salah satu karya terlahir di Jepang dan Amerika. Sedangkan untuk serial animasinya baru rilis di tanggal 2004 hingga 2012.
Dalam serial animenya, Bleach sudah memiliki banyak episode lengkap dengan 4 movie utamanya. Empat movie tersebut adalah Memories of Nobody, The Diamonddust Rebellion, Fade to Black, dan Hell Verse. Bahkan sudah ada juga live action yang diperani oleh sejumlah bintang ternama.
Sinopsis Bleach Thousand Year Blood
Setelah penantian panjang dari kabar yang terputus, kini Bleach resmi akan merilis seri barunya yang berjudul Thousand Year Blood War. Dalam bahasa Jepang, serial ini akan bernama Bleach: Sennen Kessen-Hen. Pada platform Myanimelist, arc ini sudah ditunggu oleh setidaknya 151 ribu pengguna. Kini sudah waktunya perilisan di musim gugur mendatang,
Bleach bagian ini akan menjadi arc baru sekaligus jadi yang terakhir sepanjang serialnya. Arc ini akan menceritakan sebuah perang besar yang juga mengungkap asal-usul dari Ichigo. Arc ini akan berawal dari pertemuan Ichigo dan seseorang yang mirip Quincy (hanya saja, ia memakai topeng kecil). Orang ini datang dengan satu tujuan utama, yaitu menantang Ichigo Kurosaki.
Sebelum pertarungan itu terjadi, Ichigo sempat menanyakan mengapa sosok Arrancar bisa hadir ke dunia manusia. Lalu, makhluk misterius itu mengeluarkan sebuah benda, kalung milik Quincy. Hingga pada akhirnya kalung itu berubah menjadi sebilah senjata ajaib baru dan dia menyatakan kalau dirinya bukan Arrancar.
Spoiler Alert! Anime Bleach Sennen Kessen-Hen
Cerita tidak akan berhenti sampai di situ saja. Saat ini juga sudah sangat banyak spoiler yang bertebaran di internet. Jika kamu ingin mengetahui apa saja spoiler yang ada, simak beberapa poin dari anime Bleach terbaru berikut ini.
- Aizen muncul kembali
- Grimjow masih hidup dan jadi teman Ichigo
- Masa lalu Isshin dan juga Ryuken
- Masa lalu Yoruichi
- Karakter
- Soul King, Royal Guard, dan Royal Families akan terungkap kisah sebenarnya
- Kekuatan Quincy akan berveolusi
- Shunsui akan menggunakan bankai di seri arc terakhir ini
- Hitsugaya berhasil menyempurnakan Bankai-nya setelah sekian waktu
- Masa lalu Rangiku
Itulah penjelasan tentang serial anime Bleach terbaru yang berjudul Thousand-Year Blood War atau Sennen Kessen-Hen. Sejauh ini, baru itu saja informasi yang ada, tidak menutup kemungkinan juga bahwa pihak produksi akan membuat hal tak terduga nantinya.