Boruto:Naruto Next Generation adalah sekuel dari serial Naruto yang menceritakan sebuah kisah tentang kehidupan anaknya, yaitu Boruto Uzumaki. Bagi para pengikut manga, pasti akan terus dihantui oleh rasa penasaran seperti apa kelanjutan ceritanya. Ditambah lagi cerita Boruto yang semakin seru nantinya. Sampai saat ini, sudah ada 71 chapter yang berhasil rilis ke publik. Sedangkan Boruto chapter 72 akan rilis besok malam sekitar pukul 22.00 WIB.
Seperti biasa, aroma-aroma spoiler sudah tercium perihal apa saja yang akan terjadi ke depannya. Bagi kamu yang sudah penasaran, tentu saja akan mencari spoiler seperti ini. Dikabarkan nanti pada chapter 72 akan ada hal mendebarkan. Apa saja plot utama di chapter ini?
Beberapa Kejadian di Boruto Chapter 72
Tokoh penting akan memulai aksinya, mulai dari Code, Boruto, hingga tangisan Hinata. Pada Boruto chapter 72 ini seakan menggambarkan akan terjadi perang besar antara Code dan Konoha. Berikut merupakan poin penting yang ada di manga Boruto ini.
Kekhawatiran Hinata dan Peringatan Momoshiki
Chapter ke-72 ini akan berawal dengan kehadiran Amado yang ada di Konoha. Dia menelepon Shikamaru untuk menjelaskan perihal semua kejadian. Hal menarik yang bisa kamu saksikan di sini adalah kehadiran dari Eida dan Daemon yang mengenakan outfit berbeda dari biasanya. Seperti menandakan bahwa Eida dan Daemon memang memiliki niat kuat untuk membelot ke pihak Konoha.
Setelah itu, panel berpindah ke rumah kediaman Uzumaki di Konohagakure. Di sini, terlihat ada Hinata dan Boruto. Dari situasinya, Hinata sangat merasa khawatir atas setiap kejadian yang bisa menimpa anaknya tersebut. Bahkan, Hinata sempat menangis dan meminta Boruto untuk berjanji agar selalu kembali pulang dalam kondisi baik-baik saja. Apa yang akan terjadi pada Boruto chapter 72?
Tidak jauh dari dari percakapan antara Hinata dan anaknya, muncullah satu panel dimana Momoshiki masuk ke alam bawah sadar Boruto. Dia memberitahu serta memperingati Boruto tentang masa depan yang sangat buruk. Bahkan Momoshiki juga memperjelas bahwa Boruto tidak akan bisa mengendalikan takdir dan nasib yang menjadi masa depannya. Walau begitu, Boruto juga bersikeras dan percaya bahwa takdir bisa ditentukan oleh dirinya sendiri.
Spoiler Boruto Chapter 72, Pasukan Code
Hal menarik lainnya dari Boruto chapter 72 adalah Code. Seperti yang kita ketahui bahwa Code memiliki dendam pribadi. Pada chapter ini, Code berpindah ke tempat dimana Juubi berada. Jika kamu belum tahu, Juubi adalah sebuah monster dengan 10 ekor. Hal mengejutkan datang ketika Code mendistribusikan cakranya pada Juubi untuk membuat pasukan. Pasukan ini berbentuk makhluk masif yang seukuran dengan manusia.
Sialnya lagi, Code bisa mencampurkan cakranya pada Juubi. Dengan begitu, Juubi bisa menjadi lebih kuat sampai pada akhirnya Code bisa membuat pasukan yang utuh. Satu poin lain yang membuat Code terlihat over power di sini adalah dirinya masih mampu untuk mengendalikan seluruh pasukan tersebut. Dari sinilah aksi balas dendam Code akan dimulai.
Kapan Boruto Chapter 72 Rilis?
Boruto chapter 72 akan rilis tepat di esok hari, tanggal 19 Agustus 2022 untuk versi Bahasa Inggris. Sedangkan untuk versi Bahasa Indonesia akan dirilis pada tanggal. 20 Agustus 2022. Ini adalah perkiraan jadwal untuk perilisan manga secara legal atau resmi.
Itulah penjelasan setiap kejadian yang ada di Boruto chapter 72. Untuk membaca manga tepat sesuai tanggal rilis, bacalah di situs dan aplikasi manga legal, contohnya adalah MangaPlus. Bisa juga untuk membaca manganya di situs atau aplikasi sejenis.