Chainsaw Man 117 memperlihatkan bagaimana hubungan Asa dan Denji menjadi lebih dekat. Di chapter ini kalian bisa melihat bagaimana scene lebih berfokus pada Denji, perbaikan hubungannya dengan Asa, hingga penutupan dari arc Return of the Eternity Devil.
Rilis pada 10 Januari lalu, berikut adalah summary lengkap dari Chainsaw Man 117. Selain bisa melihat progress hubungan Asa dan Denji, fans juga bisa mendapatkan kembali scene aksi yang belakangan sempat minim karena perkembangan plot.
Pertarungan di Akuarium
Chapter 117 mulai dengan aksi Asa yang hendak mengubah akuarium menjadi senjata. Denji yang tak tahu apa apa, bertanya pada Asa rencana apa yang hendak ia lakukan. Denji ingat, asalkan ia mendengarkan Asa, Asa akan mengabulkan semua permintaannya.
Panel manga selanjutnya memperlihatkan Denji yang melihat penguin mendekat, kemudian menangkapnya. Dalam sekejap mata, lorong akuarium mulai berubah menjadi jalanan kota, ikan-ikan yang ada di dalam akuarium pun berjatuhan di lantai.
Asa ternyata mengubah akuarium tersebut menjadi tombak, membuatnya berhadapan langsung dengan Eternity Devil. Sang Devil yang melihat Asa memanggilnya bodoh, dan melanjutkan bahwa akuarium tersebut harganya lebih dari jutaan yen.
Para anggota Devil Hunter mulai kegirangan, sebab mereka bisa segera keluar dari jebakan Eternity Devil. Berbeda dengan mereka yang sumringah, Eternity Devil malah mengumpati Famine. Eternity Devil juga berkata bahwa apa yang terjadi sekarang diluar perjanjian yang mereka lakukan.
Hirofumi segera menggunakan kekuatan Devilnya dan menangkap Eternity Devil. Hirofumi menebas lengan Eternity Devil, sedangkan Yoru kembali ke tubuh Asa dan mengatakan kalau Asa pasti bersalah menghancurkan akuarium.
Eternity Devil mulai melihat Yoru sebagai ancaman dan menyerangnya, namun Yoru lebih cepat dan menusuk dada Eternity Devil. Karena serangan tersebut, berbagai jenis ikan dan biota laut keluar dari punggung Eternity Devil. Iseumi tampak shock, sedangkan anggota Devil Hunter yang lain tampak terkejut.
Bahaya Sudah Berlalu?
Scene Chainsaw Man 117 kemudian memperlihatkan Denji, ia terlihat bahagia ketika memeluk penguin yang sebelumnya ia tangkap. Famine yang melihat dari atas berguman bahwa rencananya tak berjalan lancar. Selama beberapa detik, Yoshida melirik keatas dan bersitatap dengan Famine.
Dari scene tersebut, ada kemungkinan Yoshida tahu apa yang tengah terjadi dan mengenali Famine sebagai Four Horsemen Devil. Di panel manga selanjutnya, terlihat Public Safety Devil Hunters yang datang untuk menyelamatkan mereka.
Iseumi terlihat menjelaskan apa yang terjadi pada mereka, sedang Denji merasa sedih karena penguin yang ia sayangi harus dikembalikan. Karena semua masalah telah selesai, Denji mengantarkan Asa pulang ke rumah.
Di perjalanan, Asa mengatakan bahwa kencan yang tadi tentu yang paling buruk buat Denji. Denji menyangkalnya, menurutnya kencan yang mereka lakukan tak terlalu buruk, setidaknya ia bisa melihat dan memegang penguin. Lebih lanjut, Denji bertanya pada Asa apakah ia mengingat bahwa Asa pernah menjanjikan untuk mengabulkan permintaan Denji.
Asa mengiyakan, bersiap menghadapi permintaan aneh-aneh. Keduanya kemudian bertatapan, Denji mengungkapkan bahwa ia ingin mengajak Asa kencan lagi. Denji juga sesumbar bahwa ia punya lebih banyak pengalaman kencan, jadi Denji akan mengajari Asa bagaimana cara berkencan dengan baik. Mendengar penjelasan Denji, Asa mengiyakan. Denji dengan senyum pun berlalu untuk berjalan pulang.
Yoru lalu muncul, mengomentari Asa bahwa ia sedang jatuh cinta. Yoru tak percaya bahwa ia punya afeksi pada Denji, Yoru beralasan bahwa berbagi otak dengan Asa membuatnya merasakan apa yang Asa rasakan. Asa yang terlihat tersipu hanya bisa mengelak dari tuduan Yoru.
Scene terakhir di Chainsaw Man 117 adalah halaman kosong, memperlihatkan Yoru yang mengambil alih tubuh Asa dan menyentuh kening Denji. Sepertinya Yoru tengah berusaha mengubah Denji menjadi senjata bernama Denji Spinal Cord Sword.
Ini tentu membuat fans bersemangat untuk tahu apa yang terjadi. Fans juga tak perlu khawatir, manga ini tak akan mengambil break untuk minggu depan, sehingga kalian bisa melihat apa yang sebenarnya terjadi pada Denji di chapter mendatang.
Overview Chainsaw Man 117
Chapter 117 Chainsaw Man ini sebenarnya cukup menarik, apalagi untuk menutup arc Return of the Eternity Devil. Berbeda dengan chapter sebelumnya yang lebih lambat, chapter kali ini berjalan dengan progress yang jauh lebih cepat. Meski cepat, namun eksekusinya cukup memuaskan.
Hal yang cukup menarik dari chapter ini adalah bagaimana Yoru tetap berkeinginan untuk mengubah Denji menjadi senjata. Meskipun sepertinya rencana Yoru tak berjalan lancar, Fujimoto sebagai mangaka harus bersiap memberikan penjelasan mengapa Denji tak bisa diubah menjadi senjata.
Menarik melihat bagaimana perkembangan seri manga Chainsaw Man berjalan. Chainsaw Man 117 ini memberikan progress yang konsisten untuk jalan ceritanya. Kalian yang tertarik membaca manganya bisa mengakses website resminya di Viz Media atau Shounen Jump+.