Spoiler Hunter x Hunter 396: Terbentuknya Phantom Troupe

Spoiler Hunter x Hunter 396: Terbentuknya Phantom Troupe

Hunter x Hunter 396 baru saja rilis dan memperlihatkan bagaimana masa lalu terbentuknya Phantom Troupe. Banyak fans yang beranggapan kalau chapter 396 akan fokus ke Succession Contest arc, namun Togashi mengambil jalan lain. Ia malah menggunakan background Phantom Troupe sebagai fokus utama dari chapter kali ini.

Di chapter sebelumnya, kalian bisa melihat Nobunaga, Phink dan Feitan yang berusaha menemukan tempat persembunyian Heil-ly. Namun percakapan yang mereka lakukan membawa kenangan masa lalu ketika mereka masih tinggal di kota Meteor City.

Pertemanan Para Anggota Phantom Troupe

Hunter x Hunter 396

Chapter 396 mulai dengan Chrollo, Pakunada, Sarasa, Sheila, dan Father Lizores. Lizores mengajak anak-anak untuk datang ke gereja untuk menonton screening khusus. Ketika hendak berangkat, Uvojin, Phinks dan Feitan mencoba mengancam Chrollo.

Setelah semua anak berkumpul, mereka terkejut karena episode yang hendak mereka tonton adalah Power Cleaners. Tak hanya itu, audio yang digunakan juga bukan bahasa asing, melainkan bahasa sehari-hari yang mereka gunakan. Mereka terlihat senang dengan perubahan tersebut. Tiba-tiba videonya rusak dan tak mengeluarkan suara sama sekali.

Chrollo yang bersemangat pun naik ke panggung dan mencoba melakukan akting suara. Tak hanya Chrollo, anak-anak lain juga mengikutinya, mulai dari Pakunada, Sheila bahkan Sarasa. Akting suara yang Chrollo lakukan mendapat pujian dari anak-anak yang menonton.

Setelah acara menonton selesai, Uvojin, Machi, Phinks dan Feitan terlihat berbicara dengan Chrollo. Sarasa pun menghampiri Chrollo untuk memastikan tak terjadi perkelahian. Uvojin yang sebelumnya mengancam Chrollo, merasa senang dengan pertunjukan yang Chrollo lakukan. Ia pun ingin ikut melakukan akting suara seperti yang Chrollo lakukan.

Awal Mula Terbentuknya Phantom Troupe

blank

Spoiler Hunter x Hunter 396 memperlihatkan tiap anak yang berusaha untuk melakukan akting suara seperti Chrollo. Setelah kelelahan, mereka pun beristirahat dan berbincang mengenai rencana ke depannya. Terbentuknya kelompok ini membuat mereka ingin menamainya secara resmi.

Meski belum memberikan nama kelompok pasti, namun mereka setuju menamai kelompok mereka dengan nama Troupe. Selanjutnya Sarasa mencari lagi video tape Power Cleaners yang lain untuk mereka gunakan.

Berpindah panel, terlihat para penculik anak yang sebelumnya muncul di chapter 395 muncul lagi. Mereka berniat untuk menculik anak-anak lagi sebelum meninggalkan Meteor City. Scene tersebut menjadi akhir dari chapter 396 Hunter x Hunter.

Overview Hunter x Hunter 396

Hunter x Hunter 396

Di chapter ini, kalian bisa melihat akhirnya Chrollo berteman dengan Uvojin, Machi, Phinks dan juga Feitan. Chapter ini juga memperlihatkan bagaimana awal terbentuknya Phantom Troupe, meski hanya sekilas. Ada kemungkinan Togashi ingin memfokuskan cerita Phantom Troupe agar fans bisa lebih mengenal para membernya.

Dari flashback yang Togashi berikan, setidaknya fans bisa melihat bagaimana member Phantom Troupe berinteraksi ketika masih kecil. Terlihat awalnya mereka memang tak akur, namun dengan adanya sesuatu yang mereka sukai bersama, komunikasi pun terjalin dengan baik.

Highlight bahwa para penculik datang lagi ke Meteor City untuk menculik anak sepertinya akan berkaitan dengan Sarasa. Apalagi menjelang akhir chapter, Sarasa terlihat keluar sendirian untuk mencari vdeo tape untuk latihan anak-anak Phantom Troupe muda. Bisa jadi Sarasa yang akan menjadi sasaran berikutnya penculik anak.

Chapter Hunter x Hunter 396 ini cukup menarik, alih-alih menaikkan tensi arc yang menuju klimaks, Togashi menurunkannya dengan memberikan flashback Phantom Troupe. Mari tunggu bagaimana chapter selanjutnya untuk melihat nasib Sarasa dan kawan-kawan.