Rekomendasi Makanan Jepang Dibawah 1000 Yen

Rekomendasi Makanan Jepang Dibawah 1000 Yen

Ada rekomendasi makanan Jepang dibawah 1000 yen baiknya kalian coba ketika berwisata kesana. Tak hanya akan membuat dompet kalian lebih aman, kalian juga bisa merasakan berbagai pilihan makanan yang ringkas tapi tetap enak.

Rata-rata makanan di Jepang memang tak terlalu mahal, namun jika budget mepet, membeli makanan dengan harga yang terjangkau bisa jadi pilihan. Dengan uang seribu yen, kalian sudah bisa dapatkan makanan yang bisa menganjal perut.

Beli Makanan di Konbini

rekomendasi makanan jepang

Convience store atau konbini menjual banyak makanan dengan harga yang cukup murah. Toko serba ada ini menawarkan pilihan makanan siap saji yang bisa kalian santap secepatnya, bahkan di tengah malam sekalipun. Ini karena konbini di Jepang tetap buka selama 24 jam penuh.

Beberapa pilihan makanan yang bisa kalian beli di konbini dengan harga dibawah seribu yen adalah:

1. Onigiri

Nasi kepal khas Jepang ini bisa kamu beli dengan kisaran harga 100 yen lebih sedikit. Kalian bisa beli 2-3 kepal untuk mengisi perut yang keroncongan. Jangan khawatir, onigiri Jepang memiliki banyak varian rasa yang enak kok.

2. Bento

Jika kurang puas dengan onigiri, cobalah beli bento atau kotak makan siang. Kisaran harga bento antara 300 – 500 yen, bisa lebih mahal tergantung isiannya. Kalau ingin dapat potongan harga, beli bento menjelang malam ya.

3. Roti atau Kue

Kebanyakan roti atau kue di konbini harganya 200 – 300 yen. Kalian bisa memilih sandwich, roti kukus atau roti melon. Pilihan rasa dan variannya cukup lengkap, jadi bisa kalian sesuaikan dengan selera.

4. Makanan Lain

Ada udon, salad atau karaage jika ingin menambah menu bersantap. Harga makanan ini berkisar antara 200 – 500 yen. Jadi kalian bisa beli beberapa sekaligus untuk teman makan onigiri atau bento.

Restoran Matsuya

blank

Kalau tak ingin makan makanan konbini, ada rekomendasi makanan Jepang di bawah 1000 yen di Restauran Matsuya. Tempat ini termasuk warabala besar dan bisa kalian temukan dengan mudah di berbagai penjuru Jepang.

Harga makannya cukup terjangkau, antara 300 – 600 yen, tergantung menu yang kalian pilih. Beberapa pilihan item yang bisa kalian coba adalah:

1. Nasi dan Lauk

Restoran Matsuya menjual gyumeshi atau nasi daging sapi yang enak dengan harga murah. Jika tak suka, ada juga nasi kari dan rice bowl. Menu makanan ini akan membuat kalian lebih kenyang daripada ngemil makanan konbini saja.

2. Paket Makanan

Apabila ingin dapat menu makanan lengkap dengan harga yang murah, kalian bisa pilih paket makanan dari restoran ini. Matsuya punya dua paket makanan, yakni paket makan pagi dan siang dengan harga miring.

3. Minuman dan Camilan

Jika kalian pesan air es, kalian boleh refill sepuasanya di Matsuya. Tapi bukan berarti harga minuman dan camilannya mahal, kalian tetap bisa bisa pesan dengan harga dibawah seribu yen kok.

Kunjungi Kura Sushi

rekomendasi makanan jepang

Ada anggapan makan sushi di Jepang cukup mahal. Kalau ada yang bilang begitu, bisa jadi mereka belum mampir ke Kura Sushi. Restoran sushi bar ini menawarkan sushi dengan rentang harga nett 108 yen per piring.

Meski harganya murah, rasa dan kualitasnya tak perlu kalian tanyakan. Sembari menunggu pesanan, kalian bisa main game juga. Setelah puas, kalian bisa minum air es atau ocha panas refill sepuasnya.

Liburan di Jepang kini bisa makin hemat dengan rekomendasi makanan Jepang dibawah 1000 yen ini. Kamu pun bisa berwisata tanpa takut dompet jebol karena salah masuk tempat makan.