Jump Festa 2023 menjadi acara yang paling dinanti otaku di seluruh dunia. Di acara yang berlangsung pada 17 Desember 2022 ini, banyak informasi resmi dan menarik yang produser, studio dan seri-seri besar ungkapkan.
Tak hanya itu, beberapa staf produksi dari seri terkenal juga hadir untuk melakukan tanya jawab dengan fans yang hadir. Berikut adalah recap dan summary dari acara besar Jump Festa 2023 di hari pertama.
Pengumuman Penting di Acara Jump Festa 2023
1. Jujutsu Kaisen
Gege Akutami, mangaka dari Jujutsu Kaisen, mengungkapkan bahwa Jujutsu Kaisen kemungkinan akan tamat tahun depan. Meski bukan Akutami yang mengungkapkannya, melainkan Nobunaga Shimazaki, di akhir panel acara Jujutsu Kaisen. Sebagai tambahan dari informasi tersebut, Akutami berharap fans masih mendukungnya sampai cerita Jujutsu Kaisen tamat.
Selain pengumuman dari Akutami, panel acara Jujutsu Kaisen juga memperlihatkan preview karakter dari musim kedua Jujutsu Kaisen. Toji, salah satu karakter sentral yang nantinya akan muncul di musim kedua, diperlihatkan desain karakternya. Ada pula sesi tanya jawab dengan seiyuu yang hadir di acara tersebut, mulai dari Junya Enoki, Yuichi Nakamura, dan Nobunaga Shimazaki.
2. My Hero Academia
Tak hanya Gege Akutami yang titip pesan di acara Jump Festa 2023. Mangaka dari My Hero Academia, Kohei Horikoshi, juga menitipkan pesan yang isinya pesan mengenai tamatnya seri. Menurut Horikoshi, ia sendiri masih belum yakin kapan serinya akan menutup layar dan tamat.
Di panel acaranya, staf produksi My Hero Academia memperlihatkan cover dari tankobon volume 36, Two Flashfires. Sebagai tambahan, cast member yang akan tampil dalam My Hero Academia live stage mengumumkan jadwal penayangannya di Kobe dan Tokyo pada April dan Mei 2023 mendatang.
3. Black Clover
Black Clover juga hadir di acara Jump Festa 2023 dengan menghadirkan movie trailer dan pengumuman cast member untuk film animenya. Seiyuu yang akan bergabung ke jajaran cast Black Clover antara lain Yoshitada Otsuka dan Miyuki Sawashiro. Keduanya akan mengisi suara karakter 20th Magic Emperor Edward Aberache dan 11th Magic Emperor Princia Funny Bunny.
Berdasarkan informasi, Black Clover: Sword of the Wizard King akan menjadi prekuel dari kisah Heart Kingdom Joint Struggle arc. Magic Emperor sebelumnya akan muncul dalam film, kembalinya mereka menjanjikan pertempuran yang seru.
4. Boruto
Ada informasi penting dari seri Boruto, cast dari seri Naruto mengungkapkan bahwa Boruto akan segera mengadaptasi arc Code. Penayangan anime arc Code tersebut akan tayang secara broadcasting pada Februari 2023 mendatang.
Tak hanya itu, meski ada filler yang nantinya tayang menjelang episode arc Code, namun ada berbagai hint canon yang nantinya bersambungan dengan cerita arc Code. Meski ada pergantian dalam storyline cerita, namun seri Boruto menjanjikan banyak perkembangan menarik yang bisa dinanti oleh penggemar.
5. Naruto
Banyak fans yang berekspetasi bahwa pengumuman Naruto di Jump Festa 2023 adalah remake untuk serinya. Sayangnya hal tersebut tak terjadi, pihak official secara resmi mengumumkan adanya event bernama Naruto: The Live.
Di event yang akan berlangsung di tahun 2023 tersebut, akan ada banyak artis dan penyanyi yang tampil, diantaranya Kana-boon, Flow dan lainnya. Ada pula pengumuman mengenai adaptasi anime untuk Sasuke Retsuden, yang nantinya dimasukkan dalam Boruto storyline.
Demikian berbagai informasi menarik yang terangkum dalam recap Jump Festa 2023. Dari berbagai pengumuman tersebut, mana yang paling membuat kalian bersemangat?