Jenis Ramen Jepang Terkenal yang Paling Disukai

Jenis Ramen Jepang Terkenal yang Paling Disukai

Jenis ramen Jepang terkenal tak hanya mengandalkan rasa yang enak, tapi juga otentik. Tak heran, ramen ini populer di kalangan masyarakat Jepang dan wisatawan asing yang berkunjung. Kalian pun tak akan kesulitan menemukan ramen jenis ini jika ingin bersantap di Tokyo atau kota besar ramen yang lain.

Sebagai makanan berkuah, kalian bisa mencicipi ramen ini ketika cuaca sedang dingin. Ada pilihan topping dan rasa yang bisa kalian sesuaikan dengan selera.Yuk simak 5 ramen paling terkenal di Jepang dengan rasa yang menggoyang lidah.

Jenis Ramen Jepang Paling Enak

1. Shoyu

ramen Jepang terkenal

Dalam bahasa Jepang, shoyu artinya saus kecap. Jika kalian ingin makan ramen dengan kuah yang ringan, shoyu adalah pilihan tepat. Ciri khas dari ramen ini adalah warna kuahnya yang hitam kecoklatan dengan rasa asin dan gurih. Kaldu sup-nya juga punya rasa yang khas, sebab terbuat dari daging babi, sapi atau ikan.

Ketika kalian berkunjung ke restoran dan tak menemukan sup jenis tertentu, ramen inilah yang akan disajikan. Umumnya topping untuk ramen shoyu adalah rebung, nori, ikan kue, bawang, toge, dan telur rebus. Ada banyak ramen shoyu yang bisa kalian temukan di Tokyo, lho.

2. Tonkotsu

blank

Ramen dengan kuah dari tulang babi mendapat julukan sebagai tonkotsu. Ciri khas yang bisa kalian temukan dalam ramen ini adalah warna kuahnya yang putih dengan tekstur kental. Kuahnya juga berlemak dengan rasa yang gurih, pastikan kalian tak memesannya jika muslim ya.

Tonkotsu ramen terkenal di Jepang karena menawarkan rasa yang gurih dan lezat. Mie yang ada di dalamnya adalah shio ramen, dengan pilihan topping dari beni shoga atau acar jahe. Harganya tak begitu mahal, jadi jangan khawatir makanan ini menguras kantong.

3. Miso

ramen Jepang terkenal

Rekomendasi ramen Jepang terkenal selanjutnya adalah miso, yang terbuat dari pasta miso. Miso ramen punya kuah yang kental dengan tambahan kaldu ayam atau ikan, sehingga warnanya kuning kecoklatan, meski begitu beberapa yang lain menggunakan kaldu daging babi.

Untuk ramen miso, mi yang digunakan tidak tebal, tak terlalu kenyal, dan biasanya keriting. Kalian bisa menemukan miso ramen hampir dimana saja di Jepang, sebab usianya tak setua ramen shoyu atau ramen lainnya.

4. Shio

blank

Kalau kalian berkunjung ke Jepang, cobalah ramen shio. Ini merupakan ramen tertua yang ada di Jepang, bahkan sudah ada sejak zaman Edo. Shio punya arti garam, jadi ramen ini punya rasa yang asin dengan kuah yang berisi potongan ayam, daun bawang, serta nori.

Mie yang terdapat dalam ramen ini tebal, tidak keriting dan bentuknya lurus memanjang. Sedangkan kuah kaldunya terbuat dari kadu ayam dengan tambahan daging babi. Karena rasanya asin, kalian yang punya masalah sodium sebaiknya menghindari makanan ini.

5. Ramen dari Daerah Tertentu

ramen Jepang terkenal

Beberapa daerah di Jepang punya ramen khas khas yang bisa kalian coba, misalnya ramen kyoto, ramen kobe, atau ramen hakodate. Untuk mendapatkan rasa yang otentik, kalian tentu harus datang berkunjung langsung ke daerah tersebut untuk tahu rasa aslinya.

Karena lahir dari daerah yang berbeda, tiap ramen punya rasa, kuah, dan ciri khas yang berlainan. Misalnya untuk ramen kyoto, ramen ini punya kuah yang berminyak dan kental. Sedangkan ramen kobe disajikan dengan asinan lobak serta sayuran kucai.

Jenis ramen Jepang terkenal dengan rasa yang lezat, harganya pun tak begitu mahal kalau kalian bandingkan dengan makanan khas Jepang yang lain. Bagaimana, apa kalian tertarik mencobanya?