Ini Dia Rincian Biaya Liburan ke Jepang yang Minimalis

blank

Siapa yang tak ingin berlibur ke Jepang? Dengan pemandangan yang indah dan spot wisata unik, Jepang jadi tempat liburan yang menarik. Kira – kira berapa biaya liburan ke Jepang untuk satu kali jalan ya?

Ada anggapan kalau berwisata ke Jepang butuh biaya besar, apalagi kalau sasaran kalian adalah metrocity seperti Tokyo atau Kyoto. Ternyata liburan ke Jepang tak butuh biaya yang mahal, kok. Dengan rincian ini, kamu bisa mempertimbangkan budget yang sekiranya kalian butuhkan untuk mengunjungi tempat wisata idaman.

Biaya Perjalanan dan Penginapan

biaya liburan ke jepang

Tiket Pesawat

Kalau mau ke Jepang, naik pesawat tentu jadi transportasi pilihan. Harga tiket pesawat berkisar antara 3 sampai 9 juta rupiah. Kalau mau dapat harga yang lebih murah, bisa pakai tiket promo, kemudian sesuaikan dimana kalian akan turun.

Tiket yang lebih mahal tentu menjanjikan perjalanan yang lebih cepat dan pelayanan maksimal. Sedangkan untuk tiket yang lebih murah, kalia harus melakukan transit terlebih dahulu sebelum sampai ke Jepang.

Pembuatan Visa

Warga negara Indonesia yang berkunjung ke negara lain harus punya visa. Ada beberapa pilihan visa yang bisa kalian sesuaikan dengan kebutuhan. Misalnya, visa multiple entry untuk kalian yang ingin ke Jepang berkali – kali. Ada pula visa waiver untuk kamu yang hanya tinggal selama 15 hari di Jepang.

Untuk membuat visa, kalian bisa ke Japan Visa Application Center yang ada di Jakarta. Terkait dengan biayanya, kalian bisa tanyakan langsung untuk mendapatkan harga detailnya ya.

Biaya Hotel

Sebagai tempat wisata kekinian, ada banyak pilihan tempat inap yang bisa kamu pilih di Jepang. Mulai dari hotel, guest house, hotel bisnis, hingga hotel kapsul. Perhatikan tempat kalian menginap ya, makin dekat dengan pusat kota, biaya menginap akan semakin besar.

Kalau kalian datang dalam rombongan besar, kalian bisa menyewa unit apartemen untuk biaya yang lebih terjangkau. Selain itu kalian bisa masak sendiri, yang tentunya lebih hemat dibandingkan makan di luar.

Biaya Jalan – Jalan

blank

Transportasi

Jalan – jalan di Jepang tak akan sulit karena banyak pilihan transportasi yang bisa kalian pilih. Di kota besar maupun kota kecil, kalian bisa menemukan mode transportasi umum. Untuk tarifnya memang cukup mahal, antara 300 – 500 yen sekali jalan. Kalau tak jauh, kalian bisa jalan kaki kok.

Internet

Biaya liburan ke Jepang tak hanya sekedar biaya menginap dan makan saja lho, ada juga biaya internet. Kalau mau irit, kalian bisa pakai wifi yang tersedia di penginapan atau kafe. Tapi jika tak ingin ribet, bisa pakai router wifi yang tersedia di tempat sewa.

Masuk ke Tempat Wisata

Jika tak ingin keluar banyak biaya, bisa datang ke tempat wisata yang gratis. Kalau ke Tokyo, ada beberapa kuil seperti Kuil Kucing Gotokuji dan Kuil Meiji. Kalian juga bisa rehat sejenak di Taman Yoyogi atau Ueno dan menikmati pemandangan.

Biaya Makan dan Jajan

biaya liburan ke jepang murah

Terakhir ada biaya makan dan jajan, harga makanan jepang bervariasi antara 500 yen sampai 1000 yen. Tipe makanan yang bisa kalian dapatkan adalah ramen, kare atau beef bowl. Jika ingin dapat yang lebih murah, bisa makan bento dari supermarket.

Biaya liburan ke Jepang memang lebih mahal kalau kalian bandingkan dengan negara Asia lain. Kurang lebih kalian butuh budget antara 10 – 15 juta sekali liburan. Kalau punya niat kesana, mulai nabung dari sekarang ya.