Ini Alasan Anime Solo Leveling Punya Hype yang Tinggi

Ini Alasan Anime Solo Leveling Punya Hype yang Tinggi

Anime Solo Leveling menjadi salah satu top upcoming anime yang paling ditunggu fans. Berbeda dengan adaptasi biasanya, anime ini bersumber dari web novel buatan Chugong yang tamat pada Desember 2021 lalu.

Karena menggunakan web novel sebagai sumbernya, tentu ceritanya lebih fresh dan menarik. Apalagi ketika seri ini masih berjalan, banyak penggemar yang berharap seri ini mendapatkan adaptasi anime. Kini keinginan tersebut benar-benar terwujud.

Penggemar mulai antusias karena anime ini nantinya tak hanya menghidupkan adegan bertarung yang seru, tapi juga punya staf produksi yang kompeten. Yuk simak apa saja alasan yang membuat penggemar antusias menunggu adaptasi anime ini.

Premis Solo Leveling

anime solo leveling

Solo Leveling merupakan seri isekai dimana Sung Jinwoo menjadi seorang Hunters. Dengan pangkatnya yang rendah, E-Rank Hunters, Jinwoo lebih sering mati karena monster buru-buru membunuhnya. Namun semua berubah ketika Jinwoo hampir mati di dungeon kedua, ia malah mendapatkan kesempatan untuk menjadi Player.

Ketika seseorang sudah menjadi Player, maka ia bisa mengikuti program khusus bernama System. Jinwoo yang mengikuti program tersebut harus menyelesaikan berbagai quest untuk meningkatkan levelnya. Dengan level yang semakin tinggi, kemapuan Jinwoo pun juga meningkat dratis.

Kenapa Seri Ini Populer

blank

Meski menggunakan premis yang sederhana a la isekai pada umumnya, namun Solo Leveling terbukti populer. Ini karena kisahnya yang terasa realistis. Terlihat Jinwoo yang sudah punya kemampuan yang tinggi, namun tetap harus melatih kekuatannya agar pergerakan dan serangannya tepat sasaran.

Jinwoo pun rela bersusah payah untuk menyelesaikan berbagai misi demi orang yang ia sayangi. Sifatnya inilah yang membuat pembaca tertarik untuk terus mengikuti perkembangan kisah Jinwoo. Tak hanya itu, interaksi Jinwoo dengan bawahannya juga terasa segar, sebab meski kepribadiannya aneh-aneh, mereka tetap patuh pada Jinwoo.

Apa yang Hype Seri Ini Tinggi?

anime solo leveling

1. A-1 Pictures sebagai Pembuat Animasinya

Nama A-1 Pictures sebagai studio tentu sudah tak asing bagi otaku. Studio ini sudah membuat berbagai anime yang menjadi legenda, mulai dari Black Butler, Fairy Tail, bahkan seri drama romantis Your Lie in April.

Meski belakangan A-1 Pictures tak begitu aktif menggarap anime, namun karya terbarunya 86 dan musim kedua dari Kaguya-sama: Love is War masih mendapatkan pujian dari sana-sini. Sehingga layak jika penggemar penasaran akan seperti apa seri favoritnya bergerak dalam bentuk animasi nanti.

2. Hiroyuki Sawano sebagai Komposer Musik

Musik dalam anime secara tak langsung akan membuat tiap adegan terasa makin hidup dan nyata. Kalau kalian sudah lama menonton anime, tentu sudah kenal dengan Hiroyuki Sawano. Komposer ini terkenal karena memproduksi musik-musik keren di anime yang terkenal.

Anime Solo Leveling yang berfokus pada pertarungan rasanya cocok untuk style Sawano yang terbiasa memegang seri battle dan aksi. Ada kesan emosional dalam tiap musiknya yang bisa membuat tensi tiap adegan jadi makin apik.

3. Kombo Antara Shunsuke Nakashige dan Tomoko Sudo

Aspek lain yang membuat penggemar hype dengan seri ini adalah kehadiran Tomoko Sudo dan Shunsuke Nakashige. Secara berututan, keduanya memegang posisi sebagai desainer karakter dan key animation. Pengalaman keduanya sudah tak diragukan lagi dalam dunia anime, jadi hasil desain karakter nanti tentu bisa memuaskan penonton.

Dengan berbagai aspek tersebut, sayang rasanya melewatkan anime Solo Leveling. Rencananya anime ini akan tayang secara eksklusif di Crunchyroll pada 2023 nanti. Kalian bisa mulai mempersiapkan diri dengan membaca manganya dulu.