Anime baru Sword Art Online mendapatkan konfirmasi dari pihak produksi sebagai bentuk perayaan ulang tahunnya yang ke-10. Pengumuman tersebut disampaikan dalam event “Sword Art Online – Full Dive” yang memperlihatkan “sebuah proyek baru berupa proyek film anime”.
Sejauh ini belum ada informasi lanjutan mengenai pihak yang berada dibalik proyek baru tersebut, baik berupa pihak produksi atau kemungkinan seiyuu yang akan bergabung. Tak hanya itu, judul untuk proyek ini juga masih belum diungkapkan ke publik.
Berlanjut dari pengumuman tersebut, SAO juga meluncurkan VRMMORPG fiksional di dalam seri. Sebelumnya Sword Art Online juga merilis film anime Progressive: Scherzo of the Dark Dusk yang mendapat banyak pujian. Tak heran proyek barunya kali ini juga mendapatkan sambutan yang hangat dari para penggemar.
Video Promosi untuk Proyek Anime Baru Sword Art Online
Event Full Dive membawakan informasi proyek baru seri isekai-game ini dalam bentuk PV, dengan rincian detail sebagai berikut:
“Sebuah film anime baru dan original dari seri ‘Sword Art Online’ telah diputuskan mendapatkan produksi. Mohon tunggu informasi selanjutnya.”
Karena studio anime terkenal A-1 Pictures sudah menggarap banyak adaptasi anime Sword Art Online sejak tahun 2012, kemungkinan studio tersebutlah yang akan menggarap proyek ini. Kreator dari seri SOA, Rei Kawahara, masih belum mau mengungkap studio mana yang akan mengerjakan proyek tersebut.
Mengenai cerita yang akan mendapat adaptasi anime, pihak Full Dive juga tak memberikan informasi lengkap. Jika melihat film Proggressive yang tayang Oktober lalu, kisahnya mengambil plot dari light novel keempat. Ini karena storyline utamanya juga belum usai dan lengkap.
Ada kemungkinan proyek tersebut akan mengambil kisah dan story line dari light novel, sebagaimana adaptasi film dan anime sebelumnya. Namun bisa juga ceritanya akan berdiri sendiri, mengingat rincian dari Full Dive mengatakan bahwa proyek tersebut bersifat ‘original’.
Plotline Film Anime SOA Progressive
Jika kalian tak ingat, Yen Press sebagai pihak yang menerbitkan light novel SOA, memberikan rincian sinopsis untuk light novelnya edisi keempatnya sebagai berikut:
“Sudah dua bulan lamanya mereka terjebak dalam game kematian Sword Art Online, namun Kirito dan Asuna tetap berusaha keras menjalani game tersebut. Lantai kelima dari Aincrad tampak seperti reruntuhan dan puing-puing, dan keduanya terlihat tak gentar untuk menjelahi area tersebut.
Ketika mereka kembali ke lantai keempat, ada quest yang menunggu mereka, yakni quest dari Elf Lord Yofilis. Namun Asuna mulai tampak tak nyaman dan merasa ada yang tak beres, apalagi Asuna harus kembali berurusan dengan monster yang paling ia benci.”
Overview Seri Sword Art Online
Reki Kawahara sebagai kreator dari seri populer ini mengatakan bahwa ia menulis volume pertamanya di tahun 2001. Rencananya ia akan mengikut sertakan karyanya dalam ASCII Media Works Dengeki Game Novel Prize di tahun 2002. Karena halamannya terlalu banyak, Kawahara akhirnya meminta ASCII untuk menerbitkannya di Dengenki Bunko pada 10 April 2009.
Volume terbarunya rilis pada 7 Oktober 2022 lalu dengan edisi ke-27, masih belum ada informasi mengenai klimaks cerita dan bagaimana kisah Sword Art Online akan tamat. Sejak tahun 2012, light novel ini sudah mendapat pengakuan sebagai seri light novel dengan penjualan terbaik, membuat penggemarnya terus bertambah tiap tahun.
Apakah kalian termasuk fans SOA? Bagaimana, tertarik untuk tahu lebih detail mengenai proyek anime baru Sword Art Online ini?