Jajanan Street Food Jepang punya ragam jenis yang tak kalah banyaknya dengan jajanan di Indonesia. Apalagi kalau kalian datang ke festival, pilihan jajanan yang kalian bisa icipi jauh lebih banyak. Dari yang manis seperti permen apel sampai yang gurih dan lezat seperti takoyaki.
Kalau kalian mampir ke festival dan ingin mencicipi kuliner terbaiknya, daftar rekomendasi ini akan membantu. Meski tiap festival punya menu makanan yang beda satu sama lain, setidaknya menu-menu cenderung ada di hampir semua festival.
Rekomendasi Jajanan Street Food Jepang Terenak
1. Cumi Bakar Ikayaki
Cumi cumi dan ikan bakar jadi salah satu kuliner seafood yang bisa kalian temukan di festival. Terkenal dengan nama cumi cumi ikayaki, makanan ini punya rasa sedap dan gurih berkat perpaduan bumbu shoyu khas Jepang. Jika tak menemukannya di festival, cumi bakar juga bisa kalian temukan di izakaya.
Selain cumi bakar, ada juga variasi menu sate cumi. Biasanya sate cumi dijual secara utuh atau dipotong seperti bentuk cincin. Kalau tak suka dengan bumbu shoyu, kamu bisa coba mencicipi makanan ini dengan saus mayones yang gurih. Harganya terjangkau kok, dijamin tak akan menguras kantongmu.
2. Yakisoba
Pilihan menu kuliner lain yang bisa kamu icipi ketika di festival adalah yakisoba. Makanan ini merupakan jajanan festival paling terkenal, bahkan yakisoba jadi makanan khas di berbagai matsuri Jepang. Yakisoba sendiri merupakan mi goreng yang dimasak dengan saus khusus, kemudian ditambah dengan sayuran dan daun bawang.
Sebagai pelengkap agar yakisoba tambah nikmat, kalian juga bisa memilih variasi menu dengan tambahan aonori atau rumput laut kering. Topping yakisoba lain yang tak boleh kalian lewatkan adalah topping beni shouga atau acar jahe merah.
3. Permen Apel
Jajanan street food Jepang lain yang tak kalah enak adalah permen apel atau ringo ame. Meskipun ringo ame sering muncul di anime dan jadi makanan ikonik festival, sebenarnya makanan ini bukan berasal dari Jepang. Ame ringo merupakan makanan yang berasal dari Amerika Utara, yakni toffee apple.
Sesuai dengan namanya, permen apel merupakan apel utuh yang ditusuk dengan bambu atau kayu, kemudian mendapat lapisan gula di bagian luarnya. Kalian bisa memakan langsung permen apel tanpa harus mengupasnya. Rasanya yang manis cocok kalian nikmati sambil jalan-jalan di festival.
4. Es Serut
Jepang juga punya es serut lokal yang bernama kakigori. Seperti es serut pada umumnya, kakigori terbuat dari parutan es, kemudian ditambah sirup warna warni yang manis. Kalian bisa memilih kakigori berdasar warna untuk membedakan rasa sirupnya.
Beberapa kakigori juga mendapat tambahan buah segar untuk membuatnya makin enak. Kalian bisa menemukan kakigori ketika berkunjung ke festival yang berlangsung di musim panas. Karena cuacanya yang lembab, kakigori jadi menu jajanan yang paling laris, jadi jangan sampai kehabisan ya!
5. Jagung Bakar
Ketika mengunjungi festival musim gugur, kalian akan menemukan banyak stand yang menjual jagung bakar. Ini karena musim gugur juga merupakan musim panen, jadi tak heran ada banyak hasil panen yang dimanfaatkan sebagai jajanan festival. Jagung bakar di festival juga mendapat baluran saus shoyu lho!
Bagaimana, apa kalian tertarik mencicipi jajanan street food Jepang yang ada di festival ini? Coba kunjungi festival musim panas atau musim gugur untuk dapatkan menu makanan yang lengkap dengan rasa paling enak!