Anime Suzume no Tojimari kembali menjadi perbincangan. Pasalnya, akun twitter resmi di @suzume_tojimari mengumumkan bahwa serial karya Makoto Shinkai tersebut akan menampilkan efek realistik. Tidak hanya situasi dan kondisi saja, melainkan suara alarm peringatan yang ada di film tersebut akan dibuat semirip mungkin dengan aslinya. Spoiler Suzume no Tojimari ini membuat para fans semakin antusias.
Suzume no Tojimari Sudah Selesai Diproduksi dan Tanggal Rilis
Melalui akun resmi dari Suzume no Tojimari yang diunggah pada tanggal 22 Oktober 2022, proses produksi telah resmi selesai. Film tersebut pun sudah siap untuk tayang di Jepang dan seluruh dunia. Dari kabar yang beredar, movie SnT akan rilis di tanggal 11 November. Tanggal itu hanya untuk penayangan di wilayah Jepang saja.
Crunchyroll dan Sony Pictures Entertainment mengatakan bahwa penyanagan dari spoiler Suzume no Tojimari akan rilis tidak lama setelahnya. Wild Bunch juga mengatakan hal yang sama. Proses perilisan di seluruh dunia akan rilis pada awal tahun 2023 sesuai perkiraan yang ada. Kamu bisa menyaksikan alur cerita anime ini lewat bioskop kesayangan, seperti CGV dan Cinepolis. Namun, kabar resminya masih belum terlihat hingga saat ini.
Spoiler Suzume no Tojimari Tentang Efek Grafis
@suzume_tojimari merilis cuitan yang berisi gambar pengumuman. Pada caption, mereka menulis “Untuk kalian semua yang berencana menonton Suzume no Tojimari”. Kemudian, gambar tersebut hanya berisi tulisan dalam bahasa Jepang. Berikut ini adalah hasil translate tersebut.
Kepada semua orang yang berencana untuk melihat “Suzume no Tojimari”
Film “Suzume no Tojimari” telah selesai. Kami berharap semua orang yang berencana untuk menonton pertunjukan akan menantikannya.
Dalam karya ini, ada adegan di mana gempa bumi digambarkan dan suara alarm diputar saat peringatan gempa darurat diterima. Suara alarm berbeda dari yang sebenarnya, tetapi harap dipahami terlebih dahulu saat melihat.
Komite Produksi “Suzume no Tojimari”
Seperti yang ada dalam spoiler Suzume no Tojimari di atas, pihak produksi menyebutkan satu gambaran penting. Pada produksi, mereka menyisipkan adegan gempa bumi dan alarm peringatan yang berbeda dari sebenarnya. Kemungkinan pihak produksi ingin memberikan suatu kejutan yang akan jadi poin utama di film nanti.
Visual Baru Penayangan SnT karya Makoto Shinkai
Menjelang perilisan di tanggal 11 November 2022, akun twitter Suzume no Tojimari mengupload visual baru. Visual tersebut berisikan dua karakter utama yang akan hadir nantinya. Selain itu, ada juga informasi terkait penayangan movie terbaru itu. Dari postingan pada 27 Oktober itu menyebutkan bahwa SnT akan rilis pertama di IMAX Jepang.
Alur Cerita Film Anime Suzume
Pada spoiler Suzume no Tojimari, alur dari film juga telah diketahui. Film terbaru ini mengisahkan tentang seorang gadis remaja berusia 17 tahun. Ia adalah Suzume, seorang siswi SMA tahun terakhir yang memiliki kehidupan tenang. Namun, semua itu berubah sejak pertemuannya dengan seorang pemuda yang sedang mencari pintu rahasia di sekitar Kyushu.
Karena rasa penasarannya yang tinggi, akhirnya Suzume pun mengikuti jejak pemuda tersebut. Hingga pada akhirnya mereka sampai di sebuah pintu yang ada di reruntuhan bangunan. Dalam situasi tersebut, hanya pintu itulah yang masih bertahan. Ketika Suzume membukanya, seluruh pintu lain di Jepang ikut terbuka. Setiap pintu yang terbuka ini akan membawakan bencana baru di wilayah Jepang. Karena itulah ia harus pergi ke setiap wilayah untuk menutup pintu tersebut dan mengurangi bencana yang ada.
Itulah penjelasan tentang spoiler Suzume no Tojimari yang akan menghadirkan berbagai kisah menarik. Kabarnya, film ini akan menghadirkan easter egg dari dua movie sebelumnya, yaitu Kimi no Nawa dan Weathering With You.