Drama Jepang menjadi salah satu tontonan favorit bagi sebagian orang.
Meski terkadang tidak memahami bahasanya, namun dengan bantuan subtitle hal itu tidak menjadi masalah.
Terkadang, drama Jepang jauh lebih menarik dibandingkan dengan drama lokal.
Hal ini yang membuat banyak orang lebih tertarik menonton drama yang berasal dari negeri Sakura ini.
Apa di Viu Ada Drama Jepang?
Seperti yang kita tahu, Viu merupakan sebuah platform yang menyediakan layanan untuk menonton berbagai hiburan dari berbagai negara.
Banyak hiburan yang dapat disaksikan melalui platform ini, mulai dari drama Korea, variety show, anime hinga drama Jepang.
Jadi bagi para penggemar drama Jepang, tidak perlu berkecil hati lagi karena sudah ada platform yang menyediakan akses untuk menikmati tayangan tersebut.
Di platform ini, hampir semua drama Jepang dapat disaksikan dengan kualitas terbaik. Selain itu, tersedia juga berbagai fitur menarik seperti pengaturan resolusi, subtitle hingga jadwal tayang.
Fitur-fitur tersebut akan memudahkan Anda dalam mengakses tayangan drama Jepang yang dinantikan.
Dimana Kita Bisa Menonton Film Jepang?
Jika Anda merupakan penggemar film Jepang, tidak perlu khawatir karena banyak platform yang menyediakan konten dengan kualitas terbaik.
Berikut ini beberapa platform yang bisa Anda gunakan.
1. Viu
Viu adalah platform streaming yang menyajikan berbagai konten Asia, termasuk film dan drama Jepang.
Salah satu kelebihan dari platform ini adalah menyediakan subtitle dalam bahasa Indonesia. Sehingga bisa lebih mudah memahami percakapan aktor yang menggunakan bahasa Jepang.
Selain itu, Viu juga menawarkan opsi kualitas video yang berbeda, sehingga Anda dapat menyesuaikannya dengan koneksi internet Anda.
Untuk berlangganan Viu, Anda harus membayar biaya bulanan sebesar Rp33 ribu.
2. Netflix
Sebagai penggemar film, tentu sudah tidak asing lagi dengan platform Netflix. Platform ini memiliki koleksi film Jepang yang cukup lengkap.
Netflix juga menyediakan subtitle dalam berbagai bahasa, termasuk bahasa Indonesia, sehingga penonton dapat menikmati film dengan maksimal.
Netflix sendiri memiliki beberapa opsi berlangganan seperti berikut:
- Paket Ponsel Rp 54.000
- Paket Dasar Rp 65.000
- Paket Standar Rp 120.000
- Paket Premium Rp 186.000
3. Amazon Prime Video
Amazon Prime Video tidak hanya menawarkan film Hollywood, tetapi juga memiliki koleksi film Jepang yang sangat beragam.
Platform ini menawarkan film-film baru dan eksklusif, sehingga tidak perlu khawatir ketinggalan film yang Anda sukai.
Anda dapat mengakses platform ini melalui aplikasi Android, iOS maupun laptop.
Sehingga bisa jauh lebih fleksibel karena tidak harus menonton melalui televisi.
Untuk berlangganan Amaazon Prime Video sendiri memang tidak terlalu mahal. Hanya sekitar Rp 59.000/bulan saja untuk bisa menikmati seluruh konten di platform ini.
4. Disney+
Meskipun dikenal sebagai platform untuk konten keluarga, Disney+ juga menyajikan film-film Jepang yang cocok untuk semua usia.
Dibandingkan dengan platform lain, Disney+ memang memiliki biaya berlangganan yang cukup mahal.
Ini perlu dipertimbangkan dengan baik, meskipun layanan dari platform ini sangat bagus.
Untuk Paket Disney Plus Hotstar Basic sendiri dapat dibeli dengan harga mulai dari Rp65 ribu perbulan hingga Rp450 ribu per tahun.
Jika ingin paket yang lebih lengkap yakni Paket Disney Plus Hotstar Premium, perlu membayar Rp 119.000 per bulan atau Rp 799.000 per tahun.
Kesimpulan
Saat ini di Viu ada drama Jepang yang sangat variatif. Anda bisa menonton berbagai drama dengan tema yang beragam tanpa khawatir dengan ganguan iklan atau apapun.
Selain Viu, sebenarnya masih banyak platform lain yang dapat Anda gunakan.