5 Villain One Piece Terbaik yang Pernah Luffy Lawan

5 Villain One Piece Terbaik yang Pernah Luffy Lawan

Villain di seri One Piece sudah tak terhitung banyaknya. Dengan cerita yang menjelang klimaks, masih ada kemungkinan villain lain yang akan Luffy dan kawan-kawan temui. Namun villain-villain berikut ini memegang posisi sebagai villain terbaik, sebab mendapat karakterisasi yang menarik dari Oda-sensei.

Terlepas dari apa yang sudah para villain ini lakukan, mereka punya kekuatan dan pengaruh yang besar. Pertarungan mereka dengan Luffy maupun kru bajaklaut Topi Jerami lain juga memberikan perkembangan yang tak terduga.

5 Villain One Piece Terbaik

1. Kaido

Villain One Piece Terbaik

Villain pertama adalah Kaido, yang menjadi afiliasi dari Animal Kingdom Pirates. Di arc Wano, Kaido merupakan musuh utama yang menguasai Wano bersama dengan Orochi. Kaido identik dengan pertarungan, ia juga memandang kekuatan sebagai suatu yang penting.

Sepanjang arc Wano, hanya ada sedikit orang yang bisa melukai Kaido, memperlihatkan betapa ia punya kekuatan Armament Haki yang besar. Kaido juga sudah melukai Luffy dua kali, yang membuat Luffy perlu bantuan dari beberapa orang hanya untuk mengalahkan Kaido.

2. Crocodile

blank

Selanjutnya adalah Crocodile, yang menjadi afiliasi dengan Baroque Works. Crocodile merupakan satu dari beberapa karakter yang mampu mengalahkan Luffy, tak hanya sekali, namun dua kali. Sebagaimana Doflamingo, Crocodile mampu menguasai suatu pulau atau negara tanpa butuh usaha yang besar.

Rencana Crocodila untuk memusnahkan Alabasta memperlihatkan bahwa ia tak hanya punya kekuatan yang besar, namun juga managerial yang baik. Karena reputasi yang ia miliki, Doflamingo bahkan berniat mengajak Crocodile untuk bekerja sama dalam satu tim.

3. Blackbeard

blank

Membahas villain One Piece terbaik tak boleh melewatkan Blackbeard. Merupakan pemimpin dari bajaklaut Blackbeard, ia sendiri merupakan musuh utama Luffy sepanjang seri One Piece berjalan. Ia juga merupakan salah satu karakter yang punya kekuatan dua buah iblis, yakni Gura Gura no Mi dan Yami Yami no Mi.

Blackbeard merupakan orang yang bertanggung jawab atas kematian Ace Whitebeard dan hampir seribuan orang yang tak berdosa. Bounty yang ia miliki juga fantastis, yakni 2.247.600.000 Berry. Di dalam dunia One Piece, ia adalah criminal yang ditakuti, tak hanya oleh bajak laut, tapi juga Pemerintah Dunia.

4. Akainu

Villain One Piece Terbaik

Akainu merupakan karakter yang cukup menarik. Sebagai anggota dari Marines,  bahkan menjabat sebagai Navy Admiral, ia tak punya keinginan untuk melindungi orang-orang. Ia percaya dengan Absolute Justice, dan Akainu punya keinginan untuk mewujudkan filosofi yang ia pegang, tanpa peduli dengan orang lain.

Selama Buster Call di Ohara, Akainu tanpa rasa bersalah menghancurkan sebuah kapal yang berisi penduduk Ohara. Di Marineford pun ia pernah melakukan trik kotor, ia membujuk Squard menusuk Whitebeard, setelahnya ia malah membunuhnya.

5. Donquixote Doflamingo

Villain One Piece Terbaik

Tokoh yang mendapat predikat sebagai villain terbaik di One Piece menurut banyak fans adalah Doflamingo. Sebagai Pemimpin Dressrosa, ia sudah melakukan banyak perbuatan licik. Salah satunya adalah membunuh ayah dan saudaranya sendiri, tanpa merasa menyesal atas apa ia lakukan.

Penampilannya juga tak kalah garang, gaya Punk Hazard yang ia gunakan pernah membuat keseluruhan orang di G-5 gentar. Tak hanya itu, ia pernah mengubah Dressrosa menjadi wilayah kekuasannya dengan mengubah warga yang setia pada King Riku menjadi pengkhianat.

Lima villain One Piece terbaik ini memberikan imej kuat sebagai penjahat sepanjang seri bejalan. Meski bukan yang paling jahat, namun mereka sudah melakukan berbagai hal kotor yang membuat nama mereka terkenal atas kejahatannya.